Tangerang, IOTOMOTIF.com – Konsep terbaru Honda ZR-V siap melakukan debut perdana dunia di ajang pameran otomotif Gaikindo International Auto Show (GIIAS) 2021 yang dibuka pada hari ini, Kamis 11 November 2021.
Jelang peluncuran, sejak beberapa hari yang lalu, teaser ZR-V sudah mulai disebar oleh PT Honda Prospect Motor (HPM) untuk semakin manambah rasa penasaran.
Baca juga: Honda ZR-V Siap World Premier di GIIAS 2021
“Kami akan menghadirkan produk world premiere, pertama kalinya di dunia pada GIIAS 2021,” ucap Manager Public Relation HPM, Yulian Karfili baru-baru ini.
Namun, untuk informasi lebih jelas, dirinya belum bisa membuka lebih lanjut.
Seperti yang dilansir dari laman HindustanTimes, Honda ZR-V akan hadir sebagai mobil sub-kompak dengan wujud SUV yang menyasar pasar Asia Selatan, khususnya India.
ZR-V hadir sebagai pengganti WR-V untuk bersaing dengan Maruti Suzui Brezza, Hyundai Venue dan lainnya di India.
Baca juga: Naik Kelas, Ini Daftar Fitur Canggih All New Toyota Avanza
Menurut beberapa sumber yang dihimpun oleh redaksi, Honda ZR-V dibangun dari platform arsitektur kompak generasi terbaru yang dipakai pada Honda City.
Di Indonesia, Honda ZR-V akan menghadapi duo Toyota Raize dan Daihatsu Rocky sebagai kompetitor utamanya.