Bus Double Decker Volvo 9700 DD Resmi Meluncur

by

IOTOMOTIF.com – Volvo Bus resmi menghadirkan produk double decker terbarunya, Volvo 9700 DD. Bus ini dikatakan sebagai produk baru pengembangan dari Volvo 900 dan Volvo 9900 yang dikatakan hadir untuk memenuhi tingginya permintaan pelanggan akan kendaraan dengan kapasitas penumpang lebih, fleksibel, nyaman dan aman.

“Dengan Volvo 9700 DD kami sekarang dapat menawarkan kepada pelanggan kami sejumlah pilihan bus wisata dan ekspres dengan fitur premium. Sektor bus ekspres tumbuh cepat di kawasan Eropa Utara dan bagi banyak operator, Volvo 9700 DD adalah model yang dinanti dengan kapasitas lebih besar,” kata Niklas Orre, Wakil Presiden Volvo.


Karena bus memiliki konektivitas yang ditingkatkan, operator bus mendapat memantau secara real time dan dapat melihat bagaimana kendaraan dijalankan dan juga dapat merencanakan pengoperasional yang lebih efisien. Berkat Zone Management – menggunakan komputer untuk mengatur kecepatan kendaraan di area sensitif – operator juga mendapatkan keselamatan yang lebih baik dan konsumsi bahan bakar yang lebih rendah.

Visited 8 times, 1 visit(s) today
×