Sebelum membeli oli untuk mobil, penting untuk mengetahui harga pasar agar bisa memperkirakan biaya yang akan dikeluarkan. Berdasarkan pantauan dari situs resmi penjualan oli pada Minggu (3/11/2024), sebagian besar harga oli mengalami kenaikan dibandingkan bulan sebelumnya, kecuali merek Pertamina yang justru mengalami penurunan harga.
Bagi Anda yang berencana mengganti oli mesin mobil, berikut ini adalah daftar harga oli dari beberapa merek yang tersedia di jaringan penjualan resmi per 3 November 2024:
- Pertamina
- Pertamina Prima XP SAE 20W-50 1L: Rp 44.000
- Pertamina Fastron SAE 10W-40 1L: Rp 83.000
- Pertamina Fastron SAE 20W-50 1L: Rp 50.000
- Pertamina Fastron Techno 15W-50 1L: Rp 94.000
- Pertamina Fastron Gold SAE 5W-30 1L: Rp 123.000
- Motul
- Motul Multipower SAE 20W-50 1L: Rp 129.000
- Motul Multipower Plus SAE 10W-40 1L: Rp 138.000
- Motul Multigrade Plus SAE 10W-40 1L: Rp 97.000
- Motul H-Tech 100 Plus SAE 5W-30 1L: Rp 183.000
- Motul H-Tech 100 Plus SAE 0W-20 1L: Rp 204.000
- Shell
- Shell Helix HX6 SAE 10W-40 1L: Rp 90.000
- Shell Helix HX7 SAE 5W-40 1L: Rp 95.000
- Shell Helix Ultra SAE 0W-40 1L: Rp 190.000
- Top1
- Top1 SMO Zenzation SAE 10W-40 4L: Rp 430.000
- Top1 SMO Zenzation SAE 5W-30 1L: Rp 109.000
- Top1 SMO Evolution SAE 0W-20 1L: Rp 262.000
- Top1 SMO Evolution SAE 10W-30 1L: Rp 160.000
- Top1 Evolution SAE 10W-40 1L: Rp 200.000
Dengan mengetahui daftar harga oli ini, Anda bisa mempersiapkan anggaran untuk servis mobil dan memastikan kendaraan tetap dalam kondisi prima.
Visited 32 times, 1 visit(s) today