GIIAS 2021 Hadirkan Inovasi Teknologi Otomotif Terkini

by
unnamed1 GIIAS 2021 Hadirkan Inovasi Teknologi Otomotif Terkini

Hadirkan dan Buktikan Inovasi Teknologi

Inovasi otomotif dari puluhan merek termasuk jajaran kendaraan penumpang dan kendaraan komersial, yakni; Audi, BMW, Daihatsu, DFSK, Honda, Hyundai, Isuzu, KIA, Lexus, Mazda, MG, Mini, Mitsubishi Motors, Nissan, Suzuki, Toyota, VW, Wuling, serta dari kendaraan komersial, Isuzu, Hino, Mitsubishi Fuso, dan Scania, akan dapat dilihat dan dibuktikan langsung kelebihannya sepanjang pameran nanti.


Rizwan Alamsjah, Ketua III sekaligus Ketua Penyelenggara Pameran GAIKINDO menyatakan bahwa kehadiran berbagai inovasi teknologi yang dibawa para pemain besar industri otomotif di GIIAS nanti membuktikan bahwa Indonesia memiliki peran penting bagi industri otomotif dunia. “Indonesia memiliki peran yang penting bagi industri otomotif secara global, oleh karena itu puluhan kendaraan, teknologi dan konsep akan diperkenalkan di GIIAS 2021, termasuk juga diantaranya adalah perkenalan mobil listrik dan peluncuran world premiere,” kata Rizwan. Karena itu, menurutnya GIIAS 2021 adalah ajang yang tidak boleh dilewatkan para pecinta otomotif Indonesia.

Sementara dari industri pendukung, lebih dari 100 merek, termasuk sepeda motor telah mencatatkan komitmennya untuk juga menghadirkan yang terbaru dan terbaik pada GIIAS 2021.


×