First Impresion Kendaraan Listrik Zbee Pengganti Bajaj

by

Jakarta, IOTOMOTIF.com – Pada pembukaan acara RITech Expo 2013 yang digelar di Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta beberapa waktu yang lalu, PT Lundin Industry Invest (LII) sebagai mitra lokal sekaligus pemegang merek Clean Motion memamerkan kendaraan listrik roda tiga, Zbee yang akan menjadi pengganti transportasi Bajai di Indonesia. Kendaraan listrik asal Swedia ini, untuk pasar Indonesia oleh LII diproduksi secara lokal di Banyuwangi, Jawa Timur. Lalu apa saja keunggulan dan kelabihan dari Zbee menggantikan Bajaj, alat transportasi yang populer di Jakarta?.

Zbee memiliki dimensi yang kompak, tidak berbeda jauh dari Bajai roda tiga yang saat ini beredar di Jakarta. Pihak Clean Motion menyatakan jika ukuran panjang total Zbee2.400 mm, tinggi 1.450 mm dan lebar 1.250 mm. Dengan bahan komposit, bobot Zbee hanya sekitar 230 kg saja.


Mulai dari eksterior Zbee ini terlihat sosoknya yang mungil dengan desain modern dibalut cat berwarna putih. Bila dijadikan pengganti bajaj, warna cat Zbee akan disesuaikan sebagai alat transportasi umum. Dengan desain bodi monokok membulat membentuk kurva, terdapat lampu bulat pada bagian depan maupun belakang serta panel spion bulat.

Zbee Clean Motion 005 IOTOMOTIF.com

Bagian atap yang membulat menutup dari bagian depan hingga belakang, sedangkan di depan windshield besar akan membantu pengemudi dalam menampilkan ruang pandang yang luas. Jika hujan, pengendara juga tak perlu takut karena windshield telah dilengkapi wiper. Bagian belakang dari Zbee ini terdapat panel baterai yang tertanam dibali bodi. Terdapat pula lampu belakang (rearlamp) yang diletakkan lebih tinggi dari lampu depan (headlamp).

Masuk bagian interior, kabin Zbee terlihat simpel dan minimalis. Bentuk panel instrumen untuk pengemudi didesain cukup modern, terletak pada bagian setang, jadi tidak menyatu dengan panel bodi layaknya dashboard. Memiliki kapasitas tempat duduk yang dapat menampung tiga orang penumpang termasuk pengemudi dengan konfigurasi tempat duduk 1=2, sama seperti bajaj roda tiga.

Zbee Clean Motion 003 IOTOMOTIF.com

Walaupun kendaraan kecil, Zbee ternyata sudah deilengkapi dengan beberapa fitur keamanan dan keselamatan untuk penumpangnya. Pada prototipe yang dipamerkan pada acara RITech Expo 2013 tersebut Zbee memang belum dilengkapi dengan panel pintu, namun sudah terdapat fitur sabuk kesleamatan (seatbelt) disetiap tempat duduknya. Pihak Clean Motion sendiri mengklaim bahwa Zbee sudah mengalami uji kecelakaan (crash test) di Swedia dan mengantongi tiga hak paten.

Zbee dilengkapi dengan motor listrik dengan sumber energi berupa baterai jenis LiFePO4, dimana konsumsi energi listrik mencapai 40 kWh per km dengan kecepatan rata-rata 45 km/jam. Untuk satu kali pengisian daya baterai full, Zbee dapat menempuh jarak sejauh 60 km. Untuk harganya, diperkirakan kendaraan listrik pengganti Bajaj ini akan dijual dengan harga Rp 80 jutaan (Baca; Harga Zbee Rp80 jutaan)


×